Halaman

Jumat, 06 Maret 2015

Sistem Respirasi


SISTEM RESPIRASI
Sistem Respirasi Hewan :
1. Insecta -- Stigma atau Spirakel
2. Piscces -- Insang
3. Amphibi -- Insang, Kulit, Paru-paru
4. Aves -- Paru-paru(pada saat terbang menggunakan pundi - pundi udara)

ORGAN RESPIRASI PADA MANUSIA

Hidung (alat pernapasan pertama yang dilalui udara)
Fungsi : -menyaring udara, dan mengatur suhu udara pernapasan

Faring (merupakan saluran penghubung antara rongga hidung dan tenggorokan sekitar 12,5-13 cm)
Fungsi : -merupakan pertemuan antara saluran pernapasan dan saluran pencernaan dimana terdapat katup epiglotis yang mencegah makanan masuk ke saluran pernapasan.

Trakea 
Fungsi : -menyaring debu dan kotoran yang masuk

Bronkus dan Bronkiolus (percabangan dari trakea, dan selanjutnya percabangan dari bronkus)

Paru - paru (pulmo)
Terdiri dari bronkiolus, pleura, cairan pleura, dan alveolus dimana pleura memiliki fungsi sebagai pelapis paru - paru dan alveolus sebagai tempat berdifusinya udara pada darah.
Paru -paru kanan memiliki 3 lobus sedangkan paru - paru kiri memiliki 3 lobus
Luas permukaan alveolus diperkirakan mencapai 160 m^2 atau 100 kali lebih luas dari permukaan tubuh dimana fungsinya untuk memperluas daerah pertukaran oksigen dengan karbon dioksida.

RUMUS CEPAT
Hifa Trakus Olusa -- Hidung , Faring, Trakea, Bronkus, Bronkiolus, Alveolus
 1. Inspirasi Dada
Otot tulang rusuk berkontraksi - rongga dada membesar - tekanan pulmo mengecil - udara masuk
2. Ekspirasi Dada (Kebalikannya)

3. Inspirasi Perut atau Diafragma
Otot diafragma berkontraksi - diafragma mendatar - rongga dada membesar - tekanan pulmo mengecil - udara masuk.
4. Ekspirasi Diafragma (Kebalikannya)
 VOLUME UDARA PERNAPASAN

Udara Komplementer (inspirasi maksimal) V = 1.500 mL / 1.500 cc
Udara Pernapasan Biasa (Tidal) V = 500 mL / 500 cc
Udara Suplementer (ekspirasi maksimal) V = 1.500 mL
Udara Residu V = 1.000 mL - 1.500 mL
Kapasitas Vital (U.K + Tidal + U.S) = 3.500 mL
Kapasitas Total (K.V + Residu) = 4.500 mL - 5.000 mL

Rumus total atau tekanan O2 yang diberikan setiap satu kali aliran darah adalah:

Jumlah darah yang berada dalam tubuh dalam mL  atau cc
---------------------------------------------------------------------   x Selisih kandungan O2 
jumlah sample darah dalam mL atau cc

Contoh

Ketika tekanan O2 dalam arteri adalah 100 mmHg, jumlah O2 yang terkandung dalam setiap 100 cc darah adalah 19 cc. Setelah melewati jaringan, tekanan O2 dalam vena menjadi 40 mmHg dan jumlah O2 menjadi 12 cc. Jumlah darah yang berada dalam tubuh mencapai volume 5 liter. berapa total O2 yang diberikan setiap satu kali aliran darah?

5 liter = 5000 cc

5000 cc
--------- x (19-12) = 350 cc O2
100 cc


JENIS JENIS RESPIRASI

Pernapasan Internal -- Terjadinya pertukaran gas antara aliran darah dengan sel darah
Pernapasan Eksternal -- Terjadinya pertukaran gas dari luar menuju aliran darah
Pernapasna Sekukar -- Proses Kimia yang terjadi di dalam mitokondria sel-sel tubuh

Proses pengkatan CO2 berlangsung dengan 3 cara :
- CO2 terikat dalam plasma darah 7%
- CO2 terikat dalam hemoglobin 23%
- CO2 terikat dalam ion bikarbonat dalam sel darah merah 70%

Perbedaan Emfisema dan Amfisme
 Emfisema adalah merupakan penyakit turunan yang berpotensi menyebabkan kematian karena pulmo kehilangan  elastisitasnya. Akibatnya dinding antara alveolus pecah.

Amfisme adalah kesulitan bernapas karena terjadi pembengkakan paru-paru atau pembuluh darah.

Perlu diingat sistem pernapasan yang terdapat dalam tubuh makhluk hidup memiliki kaitan erat dengan sistem pencernaan.

Kalau di copas, sertakan linknya ya, terima kasih

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Translate it !